Journal article

RANCANG BANGUN SPECTROSCOPY OPTIK PORTABEL BERBASIS ARDUINO MICRO

I Gede Yogi Astawan Yoga Divayana PRATOLO RAHARDJO

Volume : 6 Nomor : 2 Published : 2019, June

E-Journal SPEKTRUM

Abstrak

Penelitian ini dilakukan untuk membangun spectroscopy optik portabel dengan aplikasi Android dan Desktop. Spectroscopy optik portable terdiri dari Arduino Micro, Nextion Liquid Crystal Display (LCD), 2 buah Light Emitting Diode (LED), motor servo, kisi difraksi (600 garis/mm), 2 buah photodiode, Bluetooth HC-05, dan SD Card Reader Writer. Aplikasi Android dan desktop direalisasikan menggunakan Qt IDE. Pengujian spectroscopy dilakukan dengan menggunakan polimer warna merah, hijau, dan biru. Hasil pengukuran sampel polimer menunjukkan bahwa spektrum dengan rentang panjang gelombang yang sama dengan warna sampel akan diteruskan, sedangkan panjang gelombang yang lain akan diserap. Sehingga alat telah mampu mengukur penyerapan spektrum sampel. Pada pengujian menyimpan hasil pengukuran pada SD card menghasilkan file dengan ukuran sekitar 2 kB. Alat menggunakan baterai berkapasitas 3000 mAh dan dapat aktif secara berkelanjutan selama 3 jam 31 menit. Pengujian komunikasi aplikasi Android dan desktop dengan spectroscopy dilakukan menggunakan bluetooth dan kabel Universal Serial Bus (USB). Hasil dari pengujian aplikasi adalah dapat mengirimkan dan menerima data dari spectroscopy.